Pada hari Senin, 23 Juni 2025 telah terlaksana penilaian Lomba Sekolah Adiwiyata Muhammadiyah yang diadakan oleh Majelis Lingkungan Hidup (MLH) Muhammadiyah. Kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat pemahaman dan kapasitas sekolah Muhammadiyah dalam mengimplementasikan nilai-nilai lingkungan hidup melalui Program Adiwiyata berkemajuan yan selaras dengan prinsip Islam berkemajuan.
Berbagai
persiapan sudah dilakukan SD Muhammadiyah Mertosanan untuk mengikuti lomba ini,
sebagai wujud konsisten SDMM dalam mengimplentasikan gerakan peduli terhadap
lingkungan. Banyak program yang dilakukan antara lain menjaga kebersihan
sanitasi dan drainase yang ada di sekolah, pengolahan sampah, mengimplementasikan
peduli lingkungan pada mata pelajaran, berbagai kampanye peduli lingkungan
melalui platform sosial media, pendataan dan penanaman pohon di lingkungan
sekolah, kampanye hemat energi dan lain sebagainya.
Penilaian di
lakukan oleh pihak MLH dengan mendatangkan 4 juri yang menilai perencanaan serta
pelaksanaan PBLH. Acara dimulai dengan pembukaan dan presentasi yang dilakukan
oleh Azizah Oktafiana, S.Pd di ruang kelas 6A.
dilanjutkan dengan penilaian dokumen dengan sesi tanya jawab yang
dilakukan di ruang Perpustakaan Darul Hikmah SDMM. Sesi tanya jawab ini
melibatkan seluruh tim Adiwiyata, perwakilan POT, dan Ibu Dukuh Mertosanan
kulon.
Kegiatan
berikutnya penilaian pelaksanaan yaitu pihak penilai mengelilingi sekolah
dengan melihat program Adiwiyata yang berada di sekitar lingkungan sekolah SDMM
antara lain, melihat kondisi kebersihan sekolah, melihat tanaman sekolah dan
program-program lainya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar